Subscribe

Comment Feed (RSS)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Thursday, April 10, 2008

5..4 ..3..2..1 GO


Melihat judul posting ini pasti banyak yang mengira saya akan ngomong tentang balapan atau yang berbau olah raga. Jangan salah itu hanya menirukan jalannya counter yang ada pada lampu lalu lintas di bundaran Tugu Muda Semarang. Sebetulnya sudah lama (mungkin 3 atau 4 bulan yang lalu) counter itu ada tapi mungkin banyak yang tidak memperhatikannya (termasuk saya). menurut saya pribadi counter itu ada manfaatnya bagi pengguna lalu lintas karena dapat memprediksi kapan harus berhenti kapan harus segera melaju dengan pasti dan tidak perlu mengira ira kapan lampu akan berubah. dampaknya pun juga luar biasa banyak pengendara yang saya lihat lebih rileks saat menunggu pergantian lampu karena tahu waktunya masih agak lama berbeda dengan sebelum ada counter tersebut mereka mengira ira akan segera berganti lampu dan sering main gas (membesar-besarkankan gas) supaya siap tancap gas begitu ganti lampu hal ini tentu akan berdampak pada borosnya bahan bakar dan bikin otot tegang semua.

jumlah counter yang ada pada awal dipasang hanya ada satu yang berada di lampu lalin arah barat didepan rumah Dinas Gubernur(wisma Perdamaian). Sekarang counter tersebut berjumlah 2 buah satu lagi dipasang disebelah Timur arah dari jalan Pandanaran. kalau dilihat dari efeknya akan lebih baik l;agi kalau dipasang tidak hanya pada daerah Tugu Muda tetapi juga daerah lain, yah mungkin ini baru uji coba kalau berhasil akan diterpkan didaerah lain.

well terima kasih kepada semua dians terkait yang berusaha membuat berlalu-lintas nyaman dan mohon tambah ditempat lain juga